Quantcast
Channel: Showbiz – Jurnal Otaku Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 891

Manga ‘Dansui’ Tentang Tim Renang Pria Mendapat Adaptasi Live-Action

$
0
0

Dalam majalah Hana to Yume edisi ke 16, diumumkan pada hari Rabu kalau manga buatan Tatsuya Kiuchi “Dansui” akan mendapatkan adaptasi live-action. Seperti yang dapat dilihat dari sampulnya, manga ini akan berputar mengenai tim renang pria. Sayang, pengumuman tersebut tidak memberikan detil lebih lanjut mengenai tipe film ataupun tanggal tayangnya.

JOI - dansui live action manga renang (2) JOI - dansui live action manga renang (3)

Dansui bercerita mengenai tim renang sekolah yang sedang berada dalam kondisi kritis karena akan dibubarkan. Tim tersebut hanya memiliki 3 orang anggota: Shuuhei, kapten tim yang peduli dengan orang lain; Daiki, yang pendiam, tidak banyak bicara tapi punya badan yang bagus; dan Harumi, pria ganteng yang sedikit feminim. Ketiga murid kelas dua tersebut kemudian mencari anggota baru untuk tahun terakhir di sekolah mereka, namun anggota baru yang mereka temukan adalah seorang pemula, dan seseorang yang nyaris tidak bisa berenang.

Kiuchi meluncurkan manga tersebut dalam majalah Hana to Yume tahun 2013, Hakusensha baru saja menerbitkan edisi kompilasi kelimanya pada hari Rabu lalu.

Sumber: ANN

The post Manga ‘Dansui’ Tentang Tim Renang Pria Mendapat Adaptasi Live-Action appeared first on Jurnal Otaku Indonesia.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 891

Trending Articles